Kapolsek Babadan Berikan Penyuluhan Materi Tentang Bahaya Narkoba Dalam Rangka "DESA BERSINAR"

Kapolsek Babadan Berikan Penyuluhan Materi Tentang Bahaya Narkoba Dalam Rangka "DESA BERSINAR"

 

Polsek Babadan Polres Ponorogo Pada kesempatan ini melaksanakan Giat penyuluhan sekaligus pemberian materi tentang bahaya narkoba dalam rangka "DESA BERSINAR"

Pada hari Selasa tanggal 12 Desember 2023 pukul 09.00 wib sampai dengan selesai Kapolsek Babadan AKP Hariyadi ,SH.,M.H. dan Anggota melaksanakan Giat penyuluhan sekaligus pemberian materi tentang bahaya narkoba dalam rangka "DESA BERSINAR" di Ds. Gupolo Kec. Babadan.

“Dalam kegiatan ini Kami menyampaikan kepada pemuda desa khususnya karang taruna "Bunga Putra Bangsa" desa gupolo agar mengetahui beberapa dampak dan bahaya dalam penggunaan narkotika dan obat-obatan terlarang" kata AKP Hariyadi ,SH.,M.H.

Warga yang ada di Desa Gupolo , Kecamatan Babadan menyampaikan banyak terimakasih atas kegiatan yang dilaksanakan, serta warga masyarakat mengharapkan agar kegiatan ini lebih intensif untuk dilaksanakan dan agar dapat menciptakan lingkungan Gupolo yang aman terkendali dari Narkoba.

Menanggapi hal itu, AKP Hariyadi ,SH.,M.H. akan lebih meningkatkan penyuluhan ini, polsek babadan akan tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan khususnya di wilayah babadan.

“Kami akan lebih meningkatkan kegiatan penyuluhan tentang narkoba ini guna menciptakan lingkungan Babadan yang aman serta bersih dari pengguna narkoba khususnya di wilayah babadan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat atas kehadiran polri,tutup AKP Hariyadi ,SH.,M.H.


Humas

Posting Komentar

0 Komentar