Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis, S.H,.S.I.K,.M.Si Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Semeru 2021 di Jln. Aloon-aloon Utara Kab. Ponorogo. ( 12/04/2021 )
Apel gelar pasukan dengan tema Melalui Operasi Keselamatan Semeru 2021 Kita Wujudkan Kamseltibcarlantas Yang Mantap dan Pencegahan Penyebaran Covid-19 dengan Meningkatkan Disiplin Prokes Serta Tidak Melaksanakan Mudik Lebaran.
Terlihat hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, SE,.MM., Dandim 0802/Ponorogo diwakili Kasdim Mayor Inf Misirin., Dansub Pom Ponorogo Kapte CPM Sudarmanto., Wakil Ketua DPRD Kab Ponorogo Bpk. Anik Suharto, S.Sos., Kasi Pidsus Kajari Ponorogo Bpk. Moh. Farhan., PJU Polres Ponorogo., Pengadilan Negeri Ponorogo Haries K, SH.M.Kn., Opsdal Dishub Kab Ponorogo Bpk. Kristanta.
Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis, S.H,.S.I.K,.M.Si dalam sambutannya menyampaikan “ Bahwa operasi keselamatan Semeru 2021 akan dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, khusus Ponorogo akan mensiagakan sebanyak 250 Personil dengan sasaran warga masyarakat yang tidak mematuhi Prokes dan yang melaksanakan mudik lebaran” Ujar Beliau
“Operasi ini bertujuan untuk melihat kesiapan siagaan personil serta sarana dan prasarana pendukung giat operasi keselamatan Semeru 2021” Ungkap Kapolres Ponorogo
“Operasi keselamatan Semeru 2021 ini juga sesuai kebijakan pemerintah dalam rangka pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19) di Indonesia” Pungkas Kapolres Ponorogo
(arf32)
0 Komentar